BSIP TAS dan Dinas Ketahanan Pangan Bojonegoro Gelar Bimtek Petani Tembakau
10-11 September 2024 — Balai Pengujian Standar Instrumen Tanaman Pemanis dan Serat (BSIP TAS) bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi petani tembakau. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, dimulai pada Selasa, 10 September 2024, di kelompok tani Poktan Sumber Rejeki Desa Betet, Kecamatan Kepuhbaru, dan dilanjutkan pada Rabu, 11 September 2024, di Poktan Lohjinawe Desa Sidorejo, Kecamatan Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro.
Materi Bimtek yang disampaikan kepada para petani difokuskan pada Diversifikasi Produk Tembakau, dengan narasumber Ibu Elda Nurnasari, S.Si., M.P. dari BSIP TAS. Dalam sesi ini, para petani mendapatkan informasi mengenai berbagai produk inovatif yang dapat dihasilkan dari tembakau, antara lain minyak atsiri tembakau, parfum tembakau, dan pestisida nabati. Ibu Elda juga menjelaskan cara pengolahan hasil samping tanaman tembakau agar dapat dimanfaatkan dengan lebih baik dan memiliki nilai jual yang lebih tinggi.
Dari kegiatan Bimtek ini, diharapkan petani dapat meningkatkan pengetahuan mengenai produk hasil tembakau non-rokok serta teknik pengolahan limbah atau hasil samping tanaman tembakau.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya BSIP TAS dan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bojonegoro untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani tembakau. Melalui Bimtek ini, diharapkan dapat tercapai peningkatan produksi dan kualitas tembakau yang dihasilkan, demi kesejahteraan para petani tembakau di wilayah tersebut.