Penyusunan SOP Mikro Pelayanan Serta Evaluasi Pelayanan Publik Lingkup BSIP
29 November 2023, Bertempat di BSIP Tanaman Pemanis dan Serat dilaksanakan kegiatan sosialisasi dan diskusi mengenai penyusunan dokumen Standar Pelayanan Publik (SPP). Acara tersebut dipandu oleh Dr. Parlindungan Yulianus Silitonga, SP, MP dan Tim dari Sekretariat BSIP dengan tujuan untuk mensosialisasikan pentingnya menjelaskan isi SPP kepada pengguna dan stakeholder, serta koordinasi penyusunan penyusunan Dokumen SPP.
Acara ini dihadiri oleh Kepala BSIP Tanaman Pemanis dan Serat, Kepala BSIP Jawa Timur, serta tim teknis penyusun SPP dari BSIP Tanaman Pemanis dan Serat, BSIP Tanaman Aneka Kacang, BSIP JAwa Timur, dan BSIP Jeruk dan Buah Subtropika. SPP sendiri berfungsi sebagai dokumen yang berisi janji layanan yang akan diberikan kepada pengguna dan stakeholder. Dokumen ini akan disampaikan pada agenda public hearing sehingga masyarakat dapat mengetahui jenis-jenis layanan yang diberikan oleh BSIP Tanaman Pemanis dan Serat.
Tujuan sosialisasi ini adalah untuk memastikan transparansi dan keterbukaan informasi terkait layanan publik yang disediakan oleh BSIP Tanaman Pemanis dan Serat. Dengan adanya SPP, diharapkan masyarakat dapat memiliki pemahaman yang lebih jelas mengenai layanan-layanan yang dapat mereka peroleh dan manfaatkan dari lembaga tersebut.
#bsip
#bsipkementan
#bsippemanis
#bsipperkebunan
#kementerianpertanian
#indonesia